Narahubung WhatsApp

Nama Inovasi Narahubung WhatsApp
Jenis Inovasi berbasis aplikasi
Tahun Penerapan 2021
Tautan Aplikasi
No. Reg. Kinsatker REG.2478
Deskripsi Singkat

Narahubung WhatsApp adalah sebuah fasilitas dari Pengadilan Agama Banjarnegara berupa notifikasi perkara melalui WhatsApp bagi pihak berperkara sekaligus bagi internal Pengadilan Agama Banjarnegara. Untuk mendapatkan notifikasi, pihak berperkara harus meregistrasikan nomor WhatsApp-nya di loket PTSP Pengadilan Agama Banjarnegara. Pendaftar perkara yang mencantumkan nomor HP yang terinstall aplikasi WhatsApp pada surat gugatan yang dimasukkan saat pendaftaran akan diregistrasi secara otomatis untuk menerima notifikasi perkara. Adapun untuk internal pegawai Pengadilan Agama Banjarnegara, pegawai yang menerima notifikasi diregistrasikan oleh admin.

Narahubung WhatsApp adalah pengembangan dari SMS Notifikasi Perkara dari Badilag. Pada SMS Notifikasi perkara mengirimkan notifikasi melalui media SMS namun untuk layanan ini notifikasi dikirim melalui WhatsApp. Dengan perubahan media ini maka sangat mengurangi biaya operasional karena notifikasi melalui SMS membutuhkan biaya per SMS sementara apabila melalui WhatsApp tidak ada biaya yang dibutuhkan.

Notifikasi yang diberikan kepada pihak berperkara adalah berupa Notifikasi Pendaftaran Perkara, Informasi Jadwal Sidang, Pengingat Sidang, Informasi Penerbitan Akta Cerai, Pendaftaran E-Court, dan Notifikasi Sidang E-Court.

Bagi internal Pengadilan Agama Banjarnegara notifikasi yang diberikan kepada Ketua, Wakil Ketua, Panitera dan Panitera Muda Hukum berupa Rekapitulasi Pendaftaran Perkara Harian, Rekapitulasi Perkara Putus Harian, dan Rekapitulasi Pendaftaran E-Court Harian sedangkan notifikasi bagi para Hakim yaitu berupa daftar perkara yang belum upload E-Doc Putusan dan Anonimasi sementara bagi para Panitera Pengganti mendapat notifikasi daftar perkara yang belum upload Berita Acara Sidang.

Buku Saku Unduh Buku Saku
Manual Book Unduh Manual Book
Implementasi Semester I Tahun 2024
Semester II Tahun 2024
Semester III Tahun 2024
Semester IV Tahun 2023